Isu lingkungan masih menjadi masalah krusial dalam tata kelola destinasi wisata. Minimnya fasilitas dan kesadaran bersama untuk menjaga kebersihan lingkungan masih menyisakan permasalahan sampah di sejumlah destinasi wisata. Disparbudpora Bondowoso laksanakan Pelatihan Kebersihan Lingkungan, Sanitasi dan Pengelolaan Sampah di Destinasi Wisata yang ditujukan kepada pengelola Destinasi Wisata di Bondowoso dalam rangka memberikan pemahaman dan praktek pengelolaan sampah di destinasi wisata. Rangkaian pelatihan dibuka oleh Kadisparbudpora Bondowoso, Bpk. Mulyadi, didampingi jajaran Kepala Bidang: Pariwisata, Kebudayaan dan Pemuda dan Olahraga.
Disparbudpora menggandeng Dinas Kesehatan, Dinas Lingkungan Hidup dan beberapa pegiat lingkungan dalam rangkaian kegiatan ini. Selain mendapatkan pembelajaran memgenai kesehatan, kebijakan pariwisata ramah lingkungan hingga strategi pengelolaan sampah di destinasi wisata, peserta diajarkan langsung praktek mengelola sampah di destinasi wisata Kawah Wurung. Beberapa aktivitas yang dilakukan adalah kerja bakti, tata cara olah pilah sampah, praktek pembuatan kompos organik dengan keranjang takakura, dan mengurangi sampah plastik dengan pembuatan ecobrick.